HEADLINE

Legislator NTB Dorong Lanal Mataram Naik Type A

Anggota DPRD Provinsi Nusa Tenggara Barat, TGH Hazmi Hamzar.

NUSRAMEDIA.COM — Provinsi Nusa Tenggara Barat terdiri dari dua pulau besar, yakni Lombok dan Sumbawa. NTB juga berada dijalur strategis yang terpadat di Indonesia, bahkan masuk dalam Alur Laut Kepulauan Indonesia (ALKI) II dengan keberadaan Selat Lombok.

Disisi lain dan lebihnya lagi, NTB juga akan menjadi tuan rumah bagi gelaran event Internasional. Yakni World Superbike (WSBK) pada November 2021. Kemudian, MotoGP pada tahun 2022 mendatang.

Tentunya hal ini menjadi perhatian serius yang harus diperhatikan bersama. Terutama mendukung olahraga balapan dalam memacu kuda besi berngengsi dunia di Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah, NTB.

Baca Juga:  Pemkab Sumbawa Bakal Bangun Labkesda

Oleh karenanya, Anggota DPRD Provinsi NTB – TGH Hazmi Hamzar mendorong peningkatan status Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Mataram dari type B menjadi type A. Ia menilai peningkatan status itu sudah saatnya untuk dilakukan. Dengan harapan, nantinya akan dipimpin oleh seorang Bintang Satu.

Apa yang dikatakan oleh Pimpinan Pondok Pesantren Marakitta’limat, Mamben Kabupaten Lombok Timur ini bukan tanpa pertimbangan atau alasan sehingga dirinya mendorong terjadinya peningkatan status Lanal Mataram.

“Nusa Tenggara Barat ini berada di jalur strategis dan terpadat di Indonesia yaitu Selat Lombok. Maka tentu membutuhkan personil dan armada pengamanan laut yang jauh lebih besar dari yang ada sekarang,” kata Hazmi, Rabu (15/9) di Mataram.

Baca Juga:  Prof Din Syamsuddin Blak-blakan Dukung Musyafirin di Pilgub NTB

Kedua lanjut, anggota Komisi V DPRD NTB ini, NTB merupakan kawasan strategis nasional dengan keberadaan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika. Dimana dalam waktu dekat menjadi tuan pelaksanaan WSBK dan MotoGP.

“Yang paling urgen lagi ini, kita (NTB) akan menghadapi WSBK dan MotoGP, sehingga membutuhkan pengamanan yang ekstra. Oleh karena itu, hal ini perlu dipikirkan Panglima TNI bersama Kasal,” ucap politisi PPP ini.

Pria yang juga Ketua Jaringan Kiai dan Santri Nasional (JKSN) NTB itu juga menegaskan, jika Lanal Mataram naik dari type B menjadi type A, bisa membantu Bandan Narkotika Nasional (BNN) dalam menjaga dan mencegah peredaran narkoba melalui jalur laut.

Baca Juga:  Pemerintah Jamin Ketersediaan Stok Pangan

Sebab, kata dia, jalur laut sendiri diketahui menjadi salah satu pintu utama masuknya barang haram tersebut. Sehingga nantinya diharapkan dan mampu membersamai BNN, terutama dalam mengantisipasi dan memberantas peredaran narkoba. “Ini juga membackup BNN antisipasi jalur peredaran narkoba,” demikian TGH Hazmi Hamzar. (red)