HUKRIM

“Karya Bhakti” di Lunyuk, Bangkitkan Semangat Kebersamaan!

433

NUSRAMEDIA.COM, SUMBAWA – Suasana di Kecamatan Lunyuk begitu kental akan semangat kebersamaannya. Sekitar 250 orang mengikuti Karya Bhakti.

Giat Karya Bhakti ini diselenggarakan oleh TNI/Polri bersama masyarakat tepatnya di Pura Dalam Desa Suka Maju–Lunyuk, kemarin.

Dikesempatan itu, Kabag Ops Polres Sumbawa, AKP Burhanudin sempat menyentil sekaligus mengingatkan masyarakat untuk bijak dalam bermedia social.

Tak hanya itu kata dia, peran orang tua dalam melakukan pengawasan/mengontrol juga sangat penting. Terlebih dalam penggunaan Handphone (HP), apalagi didalam tahun politik seperti saat ini.

Baca Juga:  Johan Rosihan Salurkan Bantuan Ratusan Kambing di Pulau Sumbawa

“Saat ini kita dalam masa kampanye, mari kita mengontrol anak-anak kita menggunakan HP khususnya media sosial,” katanya.

Ia mengenang, kerajaan Sriwijaya yang berjaya sampai ke benua eropa, hancur akibat perang saudara.

“Untuk itu, mari kita sama-sama menjaga tali persaudaraan, Indonesia ini bukan didirikan oleh satu agama satu suku, Mari bimbing anak-anak kita menjadi orang yang berguna bagi bangsa dan negara,” ajaknya.

Lebih jauh dikatakan Burhanudin, selain media sosial, peran orang tua juga sangat penting untuk menjaga anak-anak dari peredaran gelap narkoba.

Baca Juga:  HMS Berikan Bantuan Alsintan Bagi Petani di Kabupaten Bima

“Karena penggunaan dan peredaran narkoba saat ini sedang marak di Sumbawa khususnya dan Indonesia umumnya,” demikian.

Untuk diketahui, dalam giat ini turut pula hadir Danramil 1607-07/Lunyuk Kapten Inf Wayan Suledra.

Kemudian, Danki Brimob Sumbawa Iptu Nurdin, Anggota Kodim 1607, Anggota Kompi B yonif 742/Swy, Anggota Kompi Brimob, hingga Anggota Polres Sumbawa. (NM2)

Artikel sebelumyaDisdukcapil Bakal Lakukan Pemeriksaan Biometrik bagi Wabin Lapas
Artikel berikutnyaSalut! TNI/Polri dan Masyarakat Kompak Perbaiki Rumah Sawah di Lunyuk

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here