PEMERINTAHAN

Kehadiran Gubernur NTB adalah Kado Terindah HUT Loteng ke-73

376

NUSRAMEDIA.COM, LOMBOK TENGAH – Bupati Lombok Tengah HM Suhaili FT menyampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran Gubernur NTB, dibalik kesibukannya sebagai Gubernur telah menyempatkan diri untuk hadir di Lombok Tengah dan pertama kalinya Gubernur menjadi Irup pada Upacara hari jadi Kabupaten Lombok Tengah ke 73 tahun ini.

“Kehadiran Bapak Gubernur merupakan kado terindah di Ulang Tahun ke-73 Kabupaten Lombok Tengah, Bumi Mandalika yang Solah Soleh Soloh,” kata Suhaili.

Di antara prestasi dan penghargaan yang diterima Pemda Lombok Tengah yang setapak demi setapak meningkatkan pembangunan infrastruktur, masih diperlukan sinergitas dengan pemerintah Provinsi maupun pemerintah pusat dalam penanganan masalah penanggulangan kemiskinan dan pengangguran yang masih cukup tinggi.

Baca Juga:  Pj Bupati Lombok Timur dan Pj Walikota Bima Diingatkan Bangun Program Strategis Sejalan dengan Pejabat Lama

“Seperti pesan Gubernur NTB dengan perkembangan pembangunan hotel dan resort di KEK Mandalika Lombok Tengah, jangan sampai anak-anak dan masyarakat Lombok Tengah hanya menjadi penonton tetapi harus ikut andil dan berperan dalam pengembangan potensi besar pariwisata di Lombok Tengah,” tutup pria yang akrab disapa Uhel ini. (NM1)

Artikel sebelumyaDr Zul : Pilihan Politik Boleh Beda, Persaudaraan Harus Tetap Terjaga!
Artikel berikutnyaDua Hari Kedepan, Dana Bantuan Korban Gempa Cair!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here