POLITIK

Muhammad Nasir Dinilai Layak Pimpin KSB : “Tidak Perlu Diragukan Lagi”

Ketua KPPW DPW PAN NTB, M Hadi Sulthon (baju putih) dan M Nasir (pojok bawah kiri dan balihonya).

NUSRAMEDIA.COM — Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 mendatang nampaknya akan berlangsung seru. Khusus di Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), meski Pilkada terbilang masih cukup lama, namun sejumlah figur sudah mulai bermunculan.

Anggota DPRD NTB sekaligus Ketua DPD PAN Sumbawa Barat, Muhammad Nasir

Adapun yang lagi hangat dan ramai jadi perbincangan. Yaitu Muhammad Nasir yang tak lain adalah anggota DPRD Provinsi NTB. Diketahui Nasir adalah wakil rakyat yang saat ini duduk di Udayana jebolan asal Daerah Pemilihan (Dapil) V Sumbawa-Sumbawa Barat.

Selain itu, ia juga merupakan mantan Ketua DPRD KSB. Lebihnya lagi, Muhammad Nasir adalah Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Sumbawa Barat. Sepak terjang Muhammad Nasir dalam dunia perpolitikan di NTB, khususnya KSB nampaknya sudah tidak perlu diragukan lagi.

Baca Juga:  PKB Persilahkan Cakada Berkomunikasi dengan DPW dan DPC se-NTB

Pria yang kini duduk di Komisi III DPRD NTB itu bahkan dikenal sebagai sosok yang ramah dan santun serta bergaul dengan semua kalangan. Sehingga tak heran, jika banyak yang menyukai dirinya. Bahkan tak tanggung, banyak yang menginginkan dan mendorong dirinya untuk maju memimpin KSB pada 2024 mendatang.

Disisi lain nampak pemandangan yang tak biasa. Baliho Muhammad Nasir terbilang kian menjamur. Baliho yang bertuliskan “HaraPAN Cemerlang KSB 2024” dari berbagai ukuran, terpampang jelas disejumlah titik wilayah KSB. Ini menandakan, secara tidak langsung masyarakat menginginkan sebuah perubahan besar dibawah kepemimpinan Nasir kelak untuk KSB.

Lantas bagaimana dengan sikap partai sendiri, khususnya DPW PAN NTB? Ketua Komite Pemenangan Pemilu Wilayah (KPPW) DPW PAN NTB, M Hadi Sulthon tak menampik sepak terjang sosok Muhammad Nasir dalam pengalaman politiknya.

Baca Juga:  H. Umar Hasan : Keterwakilan Masyarakat Pulau Sumbawa di Kepemimpinan NTB Tidak Boleh Putus !

Bahkan, mantan anggota DPRD NTB itu meyakini bahwa Muhammad Nasir akan diusung oleh PAN dan menerima mandat partai untuk menjadi Bupati pada Pilkada KSB 2024 mendatang. “Beliau ini pasti diusung oleh PAN untuk (maju sebagai) Bupati,” kata Sulthon, Senin (27/9) di Mataram.

Menurut pria asal Lombok Barat itu, sosok Muhammad Nasir dinilai sangat pas dan pantas sebagai seorang pemimpin yang akan membawa KSB jauh lebih baik kedepannya. Selain dikenal dengan kerendahan hatinya, kata Sulthon, Nasir memiliki track record serta kemampuan yang tidak perlu diragukan lagi.

Baca Juga:  Musyafirin Disebut Sangat Pantas Wakili Pulau Sumbawa di Pilgub NTB

“Beliau ini pengalaman politik sudah tidak perlu kita ragukan lagi. Beliau juga pernah jadi Ketua DPRD di KSB dan sekarang anggota DPRD NTB. Artinya sangat layak dari sudut manapun. Karena memang KSB membutuhkan beliau,” kata Sulthon.

Ia mengungkapkan, bahwa pada Pilkada sebelumnya, pihak partai juga sudah mendorong dan mengharapkan Muhammad Nasir maju saat itu. Hanya saja, kata Sulthon, Nasir dinilai bijaksana dalam mempertimbangkan segala sesuatunya.

“Kemarin (Pilkada KSB lalu) kita harapkan beliau maju, tapi memang beliau ini terlalu bijaksana,” ucapnya. “Yang jelas, dari sisi rekam jejak dan kemampuan bahkan pengalaman beliau sudah tidak perlu diragukan lagi. Dan sudah sepantasnya KSB memang membutuhkan beliau,” demikian M Hadi Sulthon menambahkan. (red)