Ketua Organisasi, Kaderisasi dan Keanggotaan (OKK) DPD Partai Gerindra NTB, Sudirsah Sujanto. (Ist)
Ketua Organisasi, Kaderisasi dan Keanggotaan (OKK) DPD Partai Gerindra NTB, Sudirsah Sujanto. (Ist)

NUSRAMEDIA.COM — Pertarungan dalam kontestasi Pilkada Serentak Tahun 2024 lingkup Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) diprediksikan akan berlangsung ketat. Para bakal calon kepala daerah (bacakada) dan partai politik (parpol) koalisinya masing-masing juga nampak mulai merumuskan strategi.

Kerja-kerja politik tiap parpol pengusung maupun pendukung juga terlihat sudah mulai bergerak dan memantapkan segala sesuatunya. Tak terkecuali Partai Gerindra. Untuk Pilkada Kabupaten/Kota di NTB, partai besutan Prabowo Subianto itu memasang target besar. Para bacakada Gerindra yang ada ditiap daerah, diharapkan mampu memenangkan Pilkada tahun ini.

Malah, Ketua Organisasi, Kaderisasi dan Keanggotaan (OKK) DPD Partai Gerindra NTB, Sudirsah Sujanto mengaku pihaknya juga sangat optimistis menatap Pilkada 2024. Menurut dia, sejumlah bacakada yang telah menerima dukungan surat tugas resmi dari DPP Gerindra, saat ini juga dinilai telah mulai menjalankan penugasan tersebut.

Terlebih dirinya sebagai perwakilan DPD Gerindra NTB bersama pihak DPP yang diwakili Koordinator Regional Wilayah NTB juga sudah mulai melakukan monitoring. Yakni memastikan point-point yang ada di dalam surat tugas itu dapat dilaksanakan sebagaimana mestinya oleh para bacakada disejumlah daerah lingkup NTB.

Untuk sementara ini, kata pria yang juga bagian dari Tim Monitoring dan Evaluasi (Monev) Gerindra itu melihat, bahwa para bacakada sudah mulai melaksanakan penugasan dimaksud. “Memang belum semua terpenuhi, tapi sementara ini (poin-poin surat tugas dikerjakan) sudah bagus. Dan ini akan kita pantau serta amati terus secara langsung dilapangan,” tegas Sudirsah Sujanto.

Baca Juga:  Pemprov NTB Tegaskan Tak Ada Bukti Wisatawan Batal Berkunjung Akibat Tambang Ilegal

Sejauh ini, pihaknya baru menyambangi dua kabupaten. Seperti Lombok Timur dan Sumbawa. Berdasarkan kroscek lapangan, menurut dia, hasilnya cukup bagus. Ditegaskan Ketua Fraksi Gerindra DPRD NTB itu, bahwa giat monev akan dilakukan selama dua minggu kedepan. Dimana pihaknya akan mendatangi sejumlah daerah lainnya secara bergiliran.

Disamping itu, Sudirsah Sujanto juga menyatakan, bahwa pihak tim monev nantinya juga akan mengkroscek segala sesuatunya dilapangan secara langsung. Termasuk melihat dan mendengar respon masyarakat secara acak yang diusung oleh Gerindra ditiap daerah. Karena hasil survei yang dikantonginya, akan di kroscek dan disingkronkan lagi.

“Misalnya, laporan hasil surveinya yang kita terima bagus, kita juga tidak bisa langsung percaya begitu saja, tetapi kita akan cek juga lagi dilapangan secara langsung,” katanya. “Tapi kemarin di Lombok Timur dan Sumbawa hasilnya cukup bagus. Kita dorong terus ditingkatkan semuanya, elektabilitas, popularitas dan lain sebagainya. Dimaksimalkan terus,” imbuhnya.

Anggota DPRD NTB jebolan Dapil NTB II Lombok Barat-Lombok Utara itu juga lantas menyebutkan, bahwa ada enam daerah di NTB yang berpotensi memenangkan Pilkada. “Saya melihat enam kabupaten/kota ini ada hilal menang. Seperti di Pulau Lombok, yaitu di (Pilkada) Lombok Barat, Lombok Tengah dan Lombok Timur,” katanya.

Baca Juga:  DP2KBP3A Sumbawa Gencarkan Penyuluhan hingga Tingkat Desa

“Nah, di Pulau Sumbawa itu seperti di Sumbawa Barat, Sumbawa dan Dompu. Kalau daerah lainnya, peluangnya (menang) ada tapi masih harus kerja keras lagi,” sambungnya. Potensi kemenangan itu, kata Sudirsah, berdasarkan hasil survei nasional, kroscek lapangan sedari jauh harinya. “Hasil survei, dan hasil turun ke masyarakat,” ujarnya tanpa menyebutkan secara eksplisit hasil survei dari lembaga mana saja.

Oleh karenanya, dia menilai langkah DPP yang telah memberikan surat tugas ke sejumlah bapaslon bupati dan wakil bupati itu dinilai sudah tepat. Bahkan dia mengaku tambah yakin. Bahwa dukungan yang diberikan terhadap para bacakada itu tidak salah alamat. Meski begitu, dia menegaskan agar semua kemenangan terwujud diperlukan kerja ekstra dan nyata.

Oleh karenanya, dia mengingatkan para bacakada jangan terlena dengan hasil pencapaian atau gambaran survei saat ini. Dia mendorong agar para bacakada Gerindra terus totalitas dalam bekerja. Terlebih surat tugas ataupun rekomendasi sifatnya masih belum final. Artinya, tegas dia, semuanya masih bisa berubah sebelum mengantongi golden tiket yaitu SK B1KWK.

Baca Juga:  26 Kepala SMA/SMK se-NTB Dilantik

“Jangan santai berdiam diri dulu. Karena surat tugas belum tentu melahirkan B1KWK. Artinya terus bekerja penuhi segala penugasan, maksimalkan semuanya,” demikian Sudirsah Sujanto mengingatkan. Sekedar informasi, sebelumnya rekomendasi telah diberikan langsung oleh Sekjen DPP Partai Gerindra kepada Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Gubernur dan Wakil Gubernur NTB, Lalu Muhamad Iqbal-Indah Dhamayanti Putri (Iqbal-Dinda).

Adapun surat tugas resmi dari DPP Partai Gerindra juga diserahkan Bapaslon Kepala Daerah yang akan maju pada Pemilihan Bupati/Wakil Bupati di Kabupaten/Kota lingkup NTB. Seperti di Pulau Lombok. Yakni di Pilkada Lombok Barat, partai besutan Prabowo Subianto itu memberikan penugasan kepada Bapaslon Nauvar Furqani Farinduan-Khaeratun. Kemudian di Lombok Tengah kepada Lalu Pathul Bahri-M Nursiah.

Sedangkan di Lombok Timur kepada Khairul Warisin-Edwin Hadi Wijaya dan di Lombok Utara diberikan kepada Denny Karter sebagai Bacalon Bupati. Adapun untuk bapaslon di Pulau Sumbawa. Untuk Pilkada Sumbawa Barat diberikan kepada pasangan Fud Syaifuddin-Aheruddin Sidik. Selanjutnya di Pilkada Sumbawa, surat tugas itu jatuh ke pasangan Syarafuddin Jarot-Mohamad Ansori. Sedangkan untuk Dompu, diberikan kepada Bambang Firdaus-Syirajuddin. (red)