Anggota Komisi IV DPR RI, H. Johan Rosihan, ST kembali menyalurkan sejumlah bantuan aspirasi bagi masyarakat pesisir. (Ist)

NUSRAMEDIA.COM — Anggota Komisi IV DPR RI, H. Johan Rosihan, ST kembali menyalurkan sejumlah bantuan aspirasi bagi masyarakat pesisir. Kali ini, legislator asal PKS tersebut menyerahkan bantuan berupa coolbox, jaring, dan mesin perahu untuk menunjang aktivitas para nelayan di Kabupaten Sumbawa.

Sebanyak 20 kelompok nelayan dari berbagai desa menerima bantuan tersebut. Penyerahan dilakukan di halaman Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Sumbawa, Jum’at (21/11/2025) kemarin, dan disaksikan langsung oleh Kepala DKP Sumbawa, Rahmat Hidayat, S.Pi., MT.

Baca Juga:  Didampingi Bupati Jarot, Gubernur Iqbal Instruksikan Perbaikan Dua RTLH Warga Batu Bangka

DKP SUMBAWA APRESIASI KONSISTENSI JOHAN ROSIHAN

Dalam sambutannya, Rahmat Hidayat menyampaikan apresiasi atas kepedulian Johan Rosihan yang dinilai konsisten memperjuangkan kebutuhan nelayan Sumbawa. Ia mengakui bahwa setiap kali pihaknya mengusulkan program ke Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), koordinasi dengan Johan selalu intens dilakukan.

“Saya selalu berkoordinasi dengan Pak Johan setiap mengusulkan program ke KKP karena beliau merupakan mitra kerja langsung. Alhamdulillah, program-program yang kami ajukan dari daerah selalu terealisasi ketika beliau mengawal,” ungkapnya.

Baca Juga:  Dewan Pendidikan Sumbawa Minta Kebijakan Berkeadilan untuk 1.569 GTT dan PTT

Rahmat menegaskan bahwa bantuan aspirasi dari Johan bukan kali pertama diberikan kepada nelayan Sumbawa. Bahkan, bantuan serupa rutin disalurkan setiap tahun dengan kelompok penerima yang bergantian. Ia mengingatkan agar bantuan yang diterima tidak diperjualbelikan karena pihaknya tidak segan memberikan sanksi blacklist bagi kelompok yang melanggar.

KOMITMEN TINGKATKAN KESEJAHTERAAN NELAYAN

Sementara itu, Johan Rosihan menekankan pentingnya dukungan pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat pesisir. Ia menyebut beberapa program pusat yang sedang digalakkan, seperti Modernisasi Budi Daya Garam (MBG) dan Program Kampung Merah Putih, yang diharapkan dapat menyentuh lebih banyak wilayah di Sumbawa.

Baca Juga:  HUT Sumbawa ke-67, Ketua DPRD : Momentum Titik Balik Menuju Tau dan Tana Samawa Lebih Maju dan Sejahtera

“Dengan kolaborasi yang kuat antara pemerintah pusat dan daerah, saya berharap Kampung Merah Putih dapat menjangkau desa-desa di Sumbawa,” ujarnya.

Terkait bantuan yang diberikan, Johan berpesan agar para penerima memanfaatkannya seoptimal mungkin untuk mendukung kegiatan melaut. Ia juga memastikan bahwa bagi kelompok yang belum mendapatkan bantuan, usulan akan terus dikawal melalui DKP agar dapat dialokasikan pada tahun-tahun berikutnya. (*)