Beranda HEADLINE Bantuan Pendidikan HJR Juga Fokus Menyasar Anak Terancam Putus Sekolah

Bantuan Pendidikan HJR Juga Fokus Menyasar Anak Terancam Putus Sekolah

Anggota Komisi IV DPR RI Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dari Dapil NTB 1 Pulau Sumbawa, H. Johan Rosihan, ST atau kerap disapa JR/HJR. (Ist)

NUSRAMEDIA.COM — Kepedulian anggota DPR RI jebolan asal Dapil NTB 1 Pulau Sumbawa, H. Johan Rosihan kepada anak-anak di Sumbawa patut diapresiasi.

Betapa tidak, melalui program bantuan pendidikannya, Johan Rosihan telah menunjukkan perhatiannya secara nyata membantu anak-anak di Sumbawa.

Selain memberikan beasiswa berprestasi, anggota Komisi IV DPR RI itu juga fokus memberikan bantuan pendidikan kepada anak-anak yang terancam putus sekolah.

Apalagi dengan alasan dikarenakan keterbatasan biaya. “Kami upayakan agar semangat belajar anak-anak itu tidak padam karena biaya,” tegas Johan Rosihan, Rabu (16/8/2023).

Bantuan akses pendidikan ini, menurut dia, tidak hanya diperuntukan bagi mahasiswa/i di perguruan tinggi, tapi juga diberikan untuk para siswa/i dijenjang SD, SMP hingga SMA.

Baca Juga:  Soal Ribuan Guru Tak Terima Gaji 13-THR, DPRD NTB Bakal Konsultasi ke Kemenkeu

Oleh karena itu, ditegaskannya, bahwa bantuan tersebut juga sekaligus menjadi komitmennya secara nyata pada anak-anak Sumbawa, terutama di bidang pendidikan.

Kehadiran program itu, ungkap politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tersebut, sekaligus pula menjawab/menyambut aspirasi yang kerap disuarakan masyarakat.

Bahkan secara khusus pula, ia juga mengupayakan beasiswa bagi anak petani dan nelayan. “Bantuan pendidikan sudah jadi program wajib yang kami upayakan,” katanya.

“Sejak 2020 saya meminta agar ada beasiswa khusus anak petani dan nelayan. Tak hanya untuk kuliah, dari SD, SMP dan SMA pun kami petakan untuk menerima bantuan ini,” tegasnya lagi.

Memasuki periode dua pencalonan dirinya sebagai anggota DPR RI, Johan Rosihan juga nampak semakin getol memberikan akses bantuan untuk anak berprestasi di Sumbawa.

Baca Juga:  Cetak Rekor, Realisasi PAD NTB Tembus 100 Persen

Terlebih untuk memperoleh pengalaman dan pendidikan di luar pulau. “Kami upayakan memberikan akses kepada para siswa dan mahasiswa yang ingin belajar,” katanya.

“Dan mencari pengalaman melalui magang dan lain sebagainya. Harapannya tidak lain agar menjadi bekal ia memajukan daerah sendiri. Belajar dari orang lain, untuk diterapkan di kampung sendiri,” lanjutnya.

Maka dari itu, kedepan ungkap Legislator Senayan asal Sumbawa itu mengaku, akan mengupayakan program ini lebih maksimal sembari bekerjasama dengan berbagai pihak.

“Insya Allah, sekarang sudah banyak yang lulus dan jadi sarjana dari bantuan pendidikan tersebut. Hanya saja kami tidak fokus untuk mempublikasikan ke media,” ujarnya.

Baca Juga:  Ranperda Penyertaan Modal Disetujui Jadi Perda, Jamkrida dan BPR NTB Dapat "Suntikan"

“Alumni beasiswa yang berhasil menyelesaikan studinya adalah kesyukuran yang luar biasa bagi kami. Tidak perlu di umbar di media,” sambung Johan Rosihan.

Lebih jauh disampaikan, dirinya mengaku selalu menekankan kepada penerima bantuan supaya bersungguh-sungguh menyelesaikan pendidikannya.

Diungkapkan Johan Rosihan, bahwa minat masyarakat yang mengincar bantuan pendidikan ini sangat luar biasa. Bahkan tiap tahunnya terus bertambah signifikan.

Ia pun mengapresiasi upaya masyarakat dalam “memburu” bantuan pendidikan tersebut. Karena, meskipun kuota sudah penuh mereka terus berupaya mendapatkannya.

“Tidak jarang ada yang mengajukan diri menjadi penerima bantuan meskipun kuota program itu sudah penuh, tapi tetap saja kami upayakan agar semangat belajar mereka tetap tumbuh,” tutupnya. (red)