
NUSRAMEDIA.COM — Setelah mengantongi surat tugas/rekomendasi dukungan resmi dari sejumlah partai politik (parpol), Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa, Syarafuddin Jarot-Mohamad Ansori nampaknya kini telah mulai bersiap.
Pasalnya, pasangan yang kerap disebut Jarot-Ansori itu segera dideklarasikan dalam waktu dekat ini. Terlebih pihak partai pengusung Jarot-Ansori sendiri mengaku mendapatkan begitu banyak desakan dari masyarakat Sumbawa agar segera menggelar deklarasi.
“Insya Allah dalam waktu dekat ini. Karena banyaknya antusias masyarakat, pendukung, simpatisan dan relawan-relawan yang menghubungi kami terkait hal ini (Deklarasi Jarot-Ansori),” kata Chandra Wijaya Rayes kepada NUSRAMEDIA, Kamis (18/07/2024).
Untuk memaksimalkan segala sesuatunya terkait acara deklarasi ini, pria yang kerap disapa Wira itu menegaskan bahwa, parpol pengusung (NasDem, PKB dan Gerindra) serta beberapa partai pendukung lainnya saat ini sedang melakukan persiapan.
Dengan harapan, acara deklarasi nantinya dapat terlaksana sesuai seperti yang diharapkan bersama. “Tinggal menunggu koordinasi paripurna antara calon bupati/wakil bupati dengan parpol (pengusung/pendukung). Yang jelas, semua sudah siap untuk agenda tersebut,” tegasnya.
Pihaknya juga mengaku sangat menginginkan sesegera mungkin deklarasi digelar. Hanya saja, masih dibutuhkan sedikit lagi waktu untuk mempersiapkan segala sesuatunya sehingga acara itu berlangsung maksimal. Terlebih saat ini beberapa petinggi parpol Jarot-Ansori sedang berada diluar daerah.
“Karena beberapa pimpinan parpol (Pengusung Jarot-Ansori) masih ada yang diluar daerah, sehingga tentunya menunggu lengkap berada di Sumbawa. Kalau sudah lengkap, akan digelar raparlt koordinasi persiapan deklarasi dan lainnya. Mohon do’a kepada semuanya, khususnya ‘Tau Tana Samawa’,” tutupnya.
Sekedar informasi, sejauh ini ada tiga parpol yang telah menyatakan sikap mendukung Jarot-Ansori maju di Pilkada Sumbawa. Pertama, Partai NasDem, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan terbaru Partai Gerindra. Jarot-Ansori pun nampak semakin pede menjemput kemenangan dengan adanya dukungan sejumlah parpol tersebut.
TERIMA SURAT TUGAS DPP GERINDRA
Sementara itu, Bakal Calon Wakil Bupati Sumbawa, Mohamad Ansori yang dikonfirmasi juga membenarkan bahwa Bapaslon Jarot-Ansori telah resmi menerima surat dukungan dari DPP Partai Gerindra di Lombok Tengah, kemarin.
“Ya, betul (telah menerima surat tugas dari DPP Partai Gerindra),” ujarnya kepada media ini, kemarin. Pihaknya mengaku bersyukur dan berterimakasih kepada Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto dan lainnya. Ini lantaran telah mempercayakan dirinya dan Jarot untuk maju di Pilkada Sumbawa.
Dengan adanya dukungan resmi dari partai berlambangkan kepala burung garuda itu, pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua I DPRD Sumbawa tersebut mengaku menambah optimisme Jarot-Ansori untuk tampil sekaligus menjemput kemenangan di Pilkada Sumbawa tahun ini. “Alhamdulillah,” tutup Ansori. (red)
