
NUSRAMEDIA.COM — Waktu nampak begitu cepat berlalu. Tak terasa, tepat pada Rabu tanggal 22 Januari 2025 ini, Kabupaten Sumbawa kini telah memasuki usianya yang ke-66 tahun.
Setelah sejumlah pihak, kini giliran Anggota DPRD Provinsi NTB jebolan Dapil V Sumbawa-Sumbawa Barat Abdul Rahim mengutarakan harapannya untuk daerah tercinta.
Sebagai Wakil Rakyat di Udayana asal Sumbawa, tentunya ia menginginkan dan berharap yang terbaik bagi ‘Tau dan Tana Samawa’. “Semoga Sumbawa akan terus maju dalam segala aspek,” ujarnya.
“Baik itu (dari sisi) Sumber Daya Alam (SDA)-nya ataupun Sumber Daya Manusia (SDM)-nya,” sambung Politisi PDI Perjuangan yang duduk di Komisi IV DPRD Provinsi NTB tersebut.
Menurut Bram akrabnya ia disapa, apa yang menjadi harapan itu akan terasa sulit jntuk direalisasikan. Ini jika tidak ada dukungan dan kerjasama yang baik dari semua pihak.
“Oleh karenanya, saya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk sama-sama bekerja keras, berjibaku dalam segala hal yang positif untuk kemajuan daerah (Sumbawa) tercinta kita ini,” ajaknya.
UCAPKAN SELAMAT KEPADA JAROT-ANSORI BUPATI/WABUP SUMBAWA TERPILIH
“Saya Abdul Rahim, ST-Anggota DPRD Provinsi Nusa Tenggara Barat dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mengucapkan Selamat Ulang Tahun Kabupaten Sumbawa yang ke-66,” ucapnya.
Mengingat Sumbawa akan dipimpin oleh nahkoda yang baru, Ketua Banteng Muda NTB itu juga memberikan ucapan selamat kepada pasangan Bupati/Wakil Bupati (Wabup) terpilih.
“Saya mengucapkan pula, selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati Terpilih yaitu Bapak Haji Syarafuddin Jarot dan Bapak Haji Mohamad Ansori,” kata Abdul Rahim memberika selamat kepada Jarot-Ansori.
“Semoga di era kepemimpinan beliau-beliau ini Sumbawa akan mendapat atau memperoleh kemajuan yang signifikan dalam segala hal,” demikian pria yang duduk di Komisi IV DPRD Provinsi NTB itu menambahkan. (red)
