Beranda SOSMAS Silaturahim Penghujung Tahun Johan Rosihan Disambut Antusias Masyarakat Pulau Sumbawa

Silaturahim Penghujung Tahun Johan Rosihan Disambut Antusias Masyarakat Pulau Sumbawa

Galeri foto : Anggota Komisi IV DPR RI Fraksi PKS dari Dapil NTB 1 Pulau Sumbawa, H. Johan Rosihan, ST saat bersilaturahim dengan masyarakat di Pulau Sumbawa beberapa hari lalu. (Ist)

NUSRAMEDIA.COM — Beberapa hari terakhir hingga menjelang akhir tahun 2023 kemarin, anggota Komisi IV DPR RI, H. Johan Rosihan, ST melakukan silaturahim dengan masyarakat di Pulau Sumbawa.

Kehadiran politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dari wilayah Dompu, Bima, Kota Bima, Sumbawa hingga Sumbawa Barat nampak disambut antusias oleh mayarakat di Pulau Sumbawa.

Hangat dan penuh rasa kekeluargaan menjadi warna perjalanan silaturahim penghujung tahun 2023 Johan Rosihan. Penerimaan luar biasa masyarakat juga menjadi tanda sebagai sinyal positif.

Baca Juga:  Tahap Terakhir Berproses, Penyaluran Bapang Bulog Sumbawa 2024 Lancar

Terlebih Johan Rosihan sendiri diketahui bersama akan kembali maju bertarung untuk periode keduanya ke DPR RI pada 2024 ini. Ikhtiar itupun disambut baik oleh masyarakat Pulau Sumbawa.

Johan Rosihan mengaku senang bisa terus membersamai masyarakat. Tak hanya bersilaturahim semata, dikesempatan ini Johan juga menyerap berbagai keluh kesah masyarakat secara langsung.

Dalam dialog bersama itu, banyak persoalan yang mencuat. Antara lainnya persoalan yang dihadapi para petani dan nelayan. Yakni seperti soal pupuk langka.

Baca Juga:  Tahap Terakhir Berproses, Penyaluran Bapang Bulog Sumbawa 2024 Lancar

Kemudian harga komoditas pertanian, hingga persoalan bahan bakar yang menjadi kebutuhan para nelayan. “Banyak masukan dari masyaraka kita,” kata Johan Rosihan.

Menurut dia, berbagai aspirasi yang terserap itu akan disampaikan olehnya pada rapat-rapat formal bersama pihak terkait ditingkat pusat nantinya.

“Terimakasih atas penerimaannya (masyarakat dompu, bima, kota bima, sumbawa dan sumbawa barat) yang selalu hangat dan penuh rasa kekeluargaan,” demikian Johan Rosihan.

Sekedar informasi, dalam perjalanan silaturahim penghujung tahun Johan Rosihan ini juga nampak dihadiri berbagai elemen tokoh masyarakat diwilayah masing-masing. (red) 

Baca Juga:  Tahap Terakhir Berproses, Penyaluran Bapang Bulog Sumbawa 2024 Lancar