Beranda SOSMAS Johan Rosihan Berikan Bantuan Ekonomi Produktif Bagi Masyarakat KSB

Johan Rosihan Berikan Bantuan Ekonomi Produktif Bagi Masyarakat KSB

Anggota Komisi IV DPR RI Fraksi PKS Dapil NTB 1 Pulau Sumbawa, H. Johan Rosihan, ST. (Ist)

NUSRAMEDIA.COM — Terus membersamai masyarakat, itulah yang dilakukan oleh anggota DPR RI Dapil NTB 1 Pulau Sumbawa, H. Johan Rosihan.

Tak hanya menyambangi, menyapa dan menyerap aspirasi masyarakat, Johan Rosihan seperti biasanya juga terus menyalurkan berbagai bantuan.

Setelah sejumlah daerah dilingkup Pulau Sumbawa, kini giliran Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) yang menjadi perhatian anggota Komisi IV DPR RI tersebut.

Tepatnya Jum’at (22/9/2023) kemarin, Johan Rosihan menyerahkan bantuan ekonomi produktif kepada kelompok masyarakat penyangga pakirum mandiri.

Baca Juga:  Ketersediaan dan Harga 'Bapok' Diupayakan Stabil Hadapi Ramadhan

Yakni di Kelurahan Sampir, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat (KSB). Bantuan modal usaha ekonomi produktif yang diberikan itu sebesar Rp20 juta.

Dikesempatan itu, Johan Rosihan berpesan kepada penerima, agar bantuan itu dipergunakan dengan baik untuk menunjang usaha dan aktivitas kelompok masyarakat penerima.

“Semoga bermanfaat,” kata Legislator Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang dikenal vocal dalam menyuarakan aspirasi masyarakat ditingkat pusat tersebut.

Tak hanya itu, Johan Rosihan juga berharap, toko-toko modern seperti alfamart dan indomart yang cukup menjamur di daerah supaya bisa mensupport produk lokal.

Baca Juga:  Sambut dan Meriahkan HUT Partai, Gerindra KLU Kompak Tanam Ratusan Pohon

“Kedepan toko-toko modern seperti alfamart dan indomart yang menjamur di daerah kita bisa menyediakan rak khusus untuk menampung produk-produk lokal,” harapnya.

“Hal itu tentu bisa kita dorong melalui peraturan daerah,” demikian Johan Rosihan yang juga merupakan Sekretaris Fraksi PKS MPR RI ini menambahkan. (red)