Pengukuhan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Lombok Tengah. (Ist)

NUSRAMEDIA.COM — Sejarah baru tercatat dalam perjalanan dunia pers di Bumi Tatas Tuhu Trasna. Setelah penantian lebih dari satu dekade, Kepengurusan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Lombok Tengah periode 2025–2028 akhirnya resmi dikukuhkan. Prosesi pengukuhan berlangsung khidmat di Auditorium Kampus IPDN NTB, Senin (22/12/2025).

Momentum bersejarah ini dihadiri Wakil Bupati Lombok Tengah HM. Nursiah, Ketua PWI Provinsi Nusa Tenggara Barat Ahmad Ikliluddin, jajaran Forkopimda, serta para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah.

Ketua PWI Lombok Tengah yang baru dikukuhkan, Lalu Amrillah, dalam sambutannya mengungkapkan rasa syukur, haru, sekaligus kebanggaan atas terbentuknya kepengurusan PWI secara definitif. Ia menjelaskan bahwa proses menuju pengukuhan bukanlah jalan singkat, mengingat ketatnya verifikasi keanggotaan dan standar organisasi PWI.

“Alhamdulillah, setelah lebih dari 10 tahun penantian, PWI Lombok Tengah akhirnya terbentuk. Ini buah dari kesabaran, konsistensi, serta komunikasi intens dengan PWI Provinsi NTB. Saat ini tercatat sekitar 40 anggota aktif dan belasan lainnya masih dalam proses,” ungkap Lalu Amrillah.

Baca Juga:  Majelis Silaturahmi Ulama dan Umara, Energi Persatuan untuk NTB Makmur Mendunia

Ia menegaskan bahwa PWI Lombok Tengah hadir bukan sekadar sebagai organisasi profesi, melainkan sebagai lembaga transformasi informasi yang berorientasi pada penyebaran berita yang positif, berimbang, dan menyejukkan bagi pembangunan daerah.

“Kami berkomitmen membangun kemitraan yang kokoh dengan pemerintah daerah, Forkopimda, serta seluruh pemangku kepentingan, termasuk dunia pendidikan seperti IPDN,” tegasnya.

■ Wabup Lombok Tengah Hadirkan Kado Istimewa

Momen menarik sekaligus mengundang apresiasi terjadi di tengah acara. Menanggapi pernyataan Ketua PWI Lombok Tengah terkait belum adanya sekretariat organisasi, Wakil Bupati Lombok Tengah HM. Nursiah secara spontan mengambil mikrofon dan memberikan pengumuman yang langsung disambut tepuk tangan meriah.

Baca Juga:  HUT Sumbawa ke-67, Ketua DPRD : Momentum Titik Balik Menuju Tau dan Tana Samawa Lebih Maju dan Sejahtera

“Untuk sekretariat PWI Lombok Tengah, Bapak Bupati telah menyetujui. Kami siapkan tempat di Kantor Dinas Perkim yang representatif dan layak. Saya minta OPD terkait segera menindaklanjutinya,” tegas Wabup Nursiah.

Dalam arahannya, Wabup menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah memandang PWI sebagai mitra strategis dan “tangan kanan” dalam menyukseskan agenda pembangunan daerah.

“PWI adalah rumah besar wartawan. Kami berharap kemitraan ini semakin solid untuk mewujudkan Lombok Tengah yang Bersatu Jaya, Mandiri, Berdaya Saing, Sejahtera, dan Harmonis,” ujarnya.

■ PWI Diminta Jadi Benteng Profesionalisme

Sementara itu, Ketua PWI Provinsi NTB Ahmad Ikliluddin menekankan bahwa kehadiran PWI Lombok Tengah memiliki arti strategis, mengingat daerah ini kini menjadi episentrum pertumbuhan ekonomi baru di NTB.

Ia mengingatkan bahwa status sebagai anggota PWI membawa tanggung jawab moral yang besar, terutama dalam menjunjung tinggi Kode Etik Jurnalistik (KEJ).

Baca Juga:  Musim Hujan Tiba, Warga Sumbawa Diminta Tingkatkan Kewaspadaan terhadap DBD

“Lombok Tengah memiliki jumlah wartawan yang sangat banyak. PWI hadir bukan sekadar wadah berkumpul, tetapi benteng profesionalisme. Di tengah gempuran hoaks dan disinformasi, wartawan PWI harus menjadi rujukan informasi yang benar, akurat, dan bermartabat,” tegasnya.

Ikliluddin juga mendorong pengurus baru agar fokus pada peningkatan kapasitas anggota melalui pelatihan berkelanjutan dan Uji Kompetensi Wartawan (UKW).

“Pers yang bermartabat adalah pers yang patuh pada kode etik. Jadikan PWI Lombok Tengah sebagai rumah bersama yang nyaman dan inklusif,” pungkasnya.

Dengan dikukuhkannya kepengurusan periode 2025–2028, PWI Lombok Tengah kini resmi dinakhodai oleh Lalu Amrillah sebagai Ketua, didampingi Agus Wahaji sebagai Wakil Ketua dan Dalaah sebagai Sekretaris, bersama jajaran pengurus lainnya yang siap mengawal dinamika informasi serta menjaga marwah pers profesional di Kabupaten Lombok Tengah. (*)