NUSRAMEDIA.COM — Setiap partai politik (parpol) memiliki strageti jitu masing-masing dalam menghadapi Pileg dan Pilkada pada Pemilu Serentak 2024 mendatang. Nampak sedini mungkin, pergerakan atau segala sesuatunya mulai dirumuskan secara matang. Tak terkecuali, Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan di NTB.
Diketahui bersama, pihak DPD PDI Perjuangan NTB sebelumnya mendorong anggota DPRD Provinsi Nusa Tenggara Barat, Lalu Budi Suryata (LBS) maju di Pilkada Sumbawa 2024. Namun, kabar terbarunya, kini anggota DPRD NTB jebolan Dapil V Sumbawa-Sumbawa Barat itu diminta dan dipersiapkan lebih fokus untuk di Udayana.
Justru tak terduga, kader muda PDI Perjuangan yakni Abdul Rafiq yang diketahui sebagai Ketua DPRD Sumbawa didorong maju bertarung di Pilkada Sumbawa 2024 mendatang. Terkait Pileg dan Pilkada Sumbawa dan Sumbawa Barat (KSB), partai yang berlambangkan banteng bermoncong putih itu mencuatkan beberapa nama.
Sekretaris DPD PDI Perjuangan NTB, Lalu Budi Suryata yang dikonfirmasi, Selasa (5/7) membenarkan adanya hembusan kabar tersebut. Diterangkan oleh pria yang dikenal ramah dan santun ini, hal itu berdasarkan Rapat Koordinasi Daerah (rakorda) pada 30 Juni 2022 lalu. Dimana dihadiri oleh struktur DPD PDI Perjuangan NTB.
Turut pula, Ketua, Sekretaris dan Bendahara (KSB) dan PDI Perjuangan se-NTB. Termasuk pula seluruh anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi NTB. Terkait hasil keputusan rakorda itu, Lalu Budi Suryata mengungkapkan, semua elemen PDI Perjuangan diminta untuk tetap solid bergerak dalam satu barisan memenangkan partai pada Pemilu Serentak 2024.
Adapun keputusan pemilu, (pileg) dan pilkada untuk Sumbawa dan Sumbawa Barat. Pertama, kata Ketua BK DPRD NTB itu, Musyafirin (Bupati KSB) sebagai bakal calon legislatif (bacaleg) DPR RI. Sedangkan dirinya sendiri, PDI Perjuangan memutuskan LBS diminta tetap fokus di Udayana sebagai bacaleg DPRD Provinsi NTB pada 2024 mendatang.
Kemudian, partai tersebut juga memutuskan dan menyiapkan Abdul Rafiq maju pada kontestasi Pileg maupun Pilkada Sumbawa. “Abdul Rafiq untuk Ketua DPRD (Pileg) Sumbawa dan (bakal) calon Bupati (Pilkada) Sumbawa,” tegas Budi Suryata. Dengan lahirnya keputusan ini, tegas Budi Suryata, seluruh kader, simpatisan, jajaran sayap partai diminta dapat tunduk taat pada keputusan partai.
Terlebih dalam memperjuangkan kader-kader partai yang duduk di eksekutif maupun legislatif pada Pemilu Serentak 2024 mendatang. “Sekali lagi saya sampaikan sebagai petugas partai sekaligus sebagai kader militan partai, mari kita rapatkan barisan hilangkan prasangka dan perbedaan pandangan,” kata mantan Ketua DPRD Sumbawa tersebut.
“Mari bersatu berjuang, menangis dan tertawa bersama rakyat dalam memenangkan kader-kader terbaik terbaik PDI Perjuangan di legislatif maupun eksekutif. Semoga Allah Ta’ala meridhoi gerak langkah kita. Aamiin,” demikian Lalu Budi Suryata. (red)